Bocah asal Baktiya Barat Tewas Jatuh ke Kolam
4 February 2014 - 22:07 WIB
SERAMBIFM.COM, LHOKSUKON – Alful Fikri (3), bocah asal Desa Langnibong, Kecamatan Baktiya Barat, Aceh Utara, Selasa (4/2) sekitar pukul 10.00 WIB, ditemukan tewas dalam kolam ikan di samping rumahnya. Keluarga baru mengetahui Fikri jatuh ke kolam setelah diberitahu teman sebayanya yang sebelumnya bermain dengan korban.
Informasi yang diperoleh, saat itu Fikri bersama temannya bermain di dekat kolam tersebut. Sedangkan ibunya, Fitri berada di kios depan rumahnya. Tanpa diketahui ibunya, Fikri terjatuh ke dalam kolam tersebut. Namun, kejadian tersebut baru diberitahukan teman korban sekitar 20 menit kemudian.
Mendapat informasi itu, pihak keluarga sempat panik. Setelah diangkat dari kolam, korban langsung dibawa ke Puskesmas Baktiya Barat, Aceh Utara untuk mendapat pertolongan medis. Namun, setiba di puskesmas tersebut, Fikri sudah meninggal.(jf)