Lintas Rikit Gaib – Terangon Tertimbun Longsor
8 November 2011 - 22:11 WIB
BLANGKEJEREN – Jalan lintas Kecamatan Rikit Gaib menuju Terangon dan Kecamatan Blangjerango, tepatnya sekitar kawasan Desa Remukut dan Desa Kuning, Gayo Lues, empat hari terakhir tertimbun longsor. Akibatnya, arus transportasi Kendaraan roda empat lumpuh total.
Puluhan pemuda di lokasi longsor kepada Serambi FM, Selasa (8/11), mengatakan, longsor berupa tanah dan bebatuan besar. Sejauh ini hanya kendaraan roda dua yang bisa melintas dan itupun dengan bantuan pemuda setempat. Sebagai imbalan, mereka mengutip Rp 5.000/ sepeda motor.
Reporter: Rasidan
Editor : Faisal Zamzamy