Podcast » Cakrawala

POLITIK UANG; TERKATA ADA, TERBUKTI BELUM

14 February 2019 - 11:12 WIB

POLITIK UANG; TERKATA ADA, TERBUKTI BELUM

FORUM LSM ACEH MELIHAT INDIKASI MARAKNYA POLITIK UANG (MONEY POLITIC) MENJELANG PELAKSANAAN PEMILU 2019. “INI SUDAH MENJADI RAHASIA UMUM, TETAPI TIDAK DAPAT DI CEGAH OLEH PENYELENGGARA. INI SANGAT ANEH, PENYELENGGARA LUMPUH OLEH TINDAKAN YANG MENCORENG NILAI-NILAI DEMOKRASI,” KATA SEKJEN FORUM LSM ACEH, SUDIRMAN HASAN.
PRAKTIK MONEY POLITIC INI, KATANYA, SUDAH BERDAMPAK PADA PERILAKU APATIS DAN PERMISIF DI MASYARAKAT SEHINGGA HARUS DIELIMINIR. “MASYARAKAT LUAS HARUS MEMAHAMI BAHWA SATU KECURANGAN DAPAT MEMBERI DAMPAK SIGNIFIKAN BAGI KEHIDUPAN SOSIAL EKONOMI MASYARAKAT ACEH,” TAMBAHNYA.
SELAIN POLITIK UANG, PEMAKAIAN FASILITAS NEGARA OLEH PETAHANA UNTUK KEPENTINGAN KAMPANYE POLITIK JUGA MENJADI PERSOALAN SENDIRI YANG BELUM DAPAT DISELESAIKAN. “MASYARAKAT SIPIL AKAN TERUS MENYOROTI PERSOALAN-PERSOALAN YANG SELAMA INI SUDAH LAZIM DILAKUKAN OLEH PETAHANA TETAPI LUPUT DARI PANTAUAN PENYELENGGARA PEMILU,” JANJI FORUM LSM ACEH.
BERBEDA DENGAN FORUM LSM, PANWASLIH BANDA ACEH JUSTRU MENYATAKAN BELUM MENEMUKAN INDIKASI ADANYA PRAKTIK MONEY POLITIC. “BELUM ADA BUKTI. KALAU YANG MELAPOR MELALUI WHATSAPP ADA,” KATA KETUA PANWASLIH BANDA ACEH, AFRIDA SE.
IA MANGATAKAN, TIM PENGAWAS SELALU MEMASTIKAN SETIAP BARANG YANG DIBERIKAN CALEG KEPADA AUDIENNYA. SETIAP BARANG YANG DIBERIKAN, HARGANYA TIDAK BOLEH MELEBIHI RP 60 RIBU, SEPERTI BAJU, TOPI, PIN, KALENDER. DAN HINGGA SAAT INI, PANWASLIH BANDA ACEH BELUM MENEMUKAN ADANYA YANG MELANGGAR KETENTUAN ITU DI BANDA ACEH.
DARI KETERANGAN FORUM LSM DAN PANWASLIH BANDA ACEH, DAPAT KITA ARTIKAN BAHWA SEJAUH INI PARKATEJK POLITIK UANG MASIH “TERKATA ADA, TAPI TERFAKTA TIDAK.” PERTANYAANNYA, MENGAPA TIDAK TERFAKTA? PERTAMA MASYARAKAT MERASAKAN ADANYA POLITIK UANG TIDAK MEMILIKI BUKTI. SEDANGKAN YANG TERLIBAT POLITIK UANG ATAU YANG MENERIMA SOGOKAN, TIDAK BERANI ATAU MALU MELAPOR. ITULAH PERSOALAN KLASIK YANG MENJADI KENDALA DALAM PENGUNGKAPAN KASUS-KASUS MONEY POLITIC DALAM PEMILU DAN PILKADA.