News Update » Bireuen » News Update

Dana Bantuan Desa Cair Sebelum Meugang Puasa

7 June 2015 - 16:20 WIB

SERAMBIFM.COM, BIREUEN – Dana bantuan desa atau Anggaran Dana Gampong (ADG) bagi 609 desa dalam proses pencairan, paling lambat sebelum meugang puasa Ramadhan 1436 H diterima setiap desa sebesar 30 persen dari pagu masing-masing desa.

Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat Perempuan dan Keluarga Sejahtera (BPMP-KS) Bireuen, Bob Miswar S STO MSi mengatakan, besarnya bantuan desa bervariasi paling rendah Rp 122 juta dan paling tinggi Rp 174 juta/desa. “Sebesar 30 persen dalam proses untuk ditransfer. Saat ini Pemkab Bireuen masih menunggu dana ditransfer pemerintah pusat.” katanya kepada Serambi, Sabtu (6/6).

Kemudian dana akan dikucurkan lagi sebesar 25 persen setelah keuchik menyampaikan pertanggungjawaban bantuan sebelumnya, begitu juga tahap ketiga dan ke empat disalurkan bertahap sesuai peraturan bupati nomor 9 tahun 2015. Dana ADG tahun ini dalam APBK Bireuen Rp 80 miliar lebih ditambah dari sumber APBN, nilai seluruhnya mencapai Rp 105 miliar.

Memudahknya penyaluran dana desa, dalam waktu dekat bupati Bireuen akan mengundang seluruh perangkat desa untuk menjelaskan mekanisme kucuran dana, rencana penggunaan bantuan dan petunjuk teknis lainnya.

Menjawab Serambi tentang nilai bantuan tidak seragam, Bob Miswar mengatakan, besaran ADG tergantung jumlah penduduk, angka kemiskinan, luas wilayah desa dan index kesulitan geografis gampong. Peruntukan bantuan itu antara lain biaya pembangunan dan pemberdayaan masyarakat.

Disebutkan, menghindari tumpah tindih program desa atau pihak lainnya yang hendak melaksanakan program di desa harus dilakukan koordinasi dengan BPMP-KS Bireuen, tujuannya agar tidak tumpang tindih antara satu program usulan dari desa dengan program dari lembaga lainnya.(yus)