News Update » Aceh Barat » News Update

Verifikasi Honorer K2 Dilakukan Tertutup

8 May 2014 - 08:56 WIB

SERAMBIFM.COM, MEULABOH – Verifikasi kelulusan 370 orang tenaga honor kategori dua (K-2) di Jajaran Pemerintah Kabupaten Aceh Barat dilakukan tertutup, sehingga tak bisa diakses oleh sejumlah awak media yang ingin mengawasi pelaksanaan verifikasi tersebut.

Verifikasi honorer K2 ini dilakukan tim yang terdiri dari jajaran Pemkab Aceh Barat, anggota DPRK, inspektorat, kejaksaan, aparat kepolisian, serta LSM, yang dilakukan beberapa hari lalu. Namun pejabat yang memimpin aktivitas tersebut melarang wartawan meliput jalannya verifikasi.

Saat sejumlah wartawan dari media cetak dan elektronik yang bertugas di Aceh Barat, mengambil gambar melalui jendela pada Rabu (7/5) pagi, tiba-tiba seorang pejabat yang memimpin kegiatan itu, marah-marah dan melarang wartawan tidak mengambil gambar saat proses verifikasi sedang berlangsung.

Hal ini menyebabkan rapat yang semula berjalan lancar, menjadi terhenti. Insiden ini juga menjadi perhatian sejumlah tenaga honorer yang mengawal proses verifikasi, sehingga membuat suasana semakin tak nyaman.(edi)