News Update » Aceh Timur

Seratusan Santri Bubarkan Pasar Malam

21 January 2012 - 23:32 WIB

Seratusan santri dari beberapa pesantren di dalam kawasan Lhoknibong, Kecamatan Pantebidari, Aceh Timur membubarkan acara pasar malam yang dipusatkan Pasar Lhoknibong. Aksi santri berkostum serba putih plus surban itu diiringi suara kumandang azan terjadi sekitar pukul 21.00 WIB, Sabtu (21/1). Para santri memprotes agar acara tidak lagi digelar di malam hari.

Informasi dihimpun Serambi FM, dengan mengunakan 10 dum truk dan satu truk col, para santri mendatangi acara pasar malam di Desa Meunasah Tunong, Lhoknibong. Para santri mengumandangkan azan dan takbir. Dalam orasinya, santri menghimbau masyarakat agar bubar dan segera meninggalkan lokasi pasar malam. Saat aksi demo santri, pihak keamanan dari TNI dan polisi juga tampak ikut mengendalikan situasi. (Yusmadi Yusuf)