News Update » Lhokseumawe

Polisi Selidiki Kebarakan Amonia PT PIM

23 December 2011 - 23:26 WIB

LHOKSEUMAWE–Tim penyidik tindak pidana tertentu (Tipiter) Polda Aceh bersama penyidik Polres Lhokseumawe, Jumat (23/12) sekitar pukul 09.00 WIB, mendatangi ke PT Pupuk Iskandar Muda (PIM) di Krueng Geukueh, Aceh Utara untuk melakukan penyelidikan terhadap kebakaran pabrik amonia yang terjadi Minggu (18/12) malam lalu. Kondisi itu menyebabkan kepanikan warga di lingkungan perusahaan.

Kasubdit IV Tipiter Polda Aceh, AKBP Trisno, kepada Serambi FM, menyebutkan, Dalam penyelidikan, tim menemukan adanya pecahan kaca pada bagian katup. Sehingga mengeluarkan gas yang menyebabkan terjadi kebakaran. Lalu pabrik terpaksa dimatikan secara mendadak, kemudian amonia keluar. Namun pihaknya belum bisa memastikan apakah ada unsur kelalain dari Pihak PT PIM dalam kejadian tersebut.c37)